Podcast Ruang Gembira Episode 3: Mengenal Istilah Strawberry Generation

Generasi Strawberry merupakan istilah untuk generasi muda saat ini yang cerdas dan kreatif, namun mudah sakit hati dan mudah menyerah. Berangkat dari fenomena itu, Pusat Studi Kependudukan dan Gender (PPKG) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Sebelas Maret mengadakan podcast bertema #RuangGembira atau “Generasi Milenial Berbicara” episode ketiga yang berjudul “Mengenal Istilah Strawberry Generation Apakah Kamu Salah Satunya?” tayang pada tanggal 4 Juni 2023 pada kanal YouTube PPKG LPPM UNS. Narasumber podcast berasal dari mahasiswa berprestasi yaitu Kak Indana Ulfa yang merupakan Duta Genre Kota Surakarta 2022 dan Kak Muhammad Ivan yang merupakan Duta Kampus UNS 2022.

Tips supaya tidak menjadi generasi strawberry menurut Kak Muhammad Ivan yakni harus mengetahui apa tujuan hidup dan apa kebermanfaatan diri kita bagi orang lain. Selain itu, kita harus berdoa dan jangan pernah menyerah apabila mengalami kegagalan. Sedangkan menurut Kak Indana Ulfa dengan cara tidak berlebihan memanjakan diri sendiri, terbuka dengan kritikan dari orang lain supaya tetap berkembang, serta kita menjadi pribadi yang tahan terhadap tekanan dan tangguh terhadap tantangan.

Most Recent Posts

  • All Post
  • KEGIATAN
  • KERJASAMA
  • SEMINAR
  • Uncategorized
    •   Back
    • PENDIDIKAN
    • PENELITIAN
    • PENGABDIAN

Category

 © 2023 Pusat Studi Kependudukan dan Gender LPPM UNS